Harnas.id, BOGOR – Kota Bogor tengah bersiap menjadi salah satu tuan rumah dalam perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat tahun 2026. Sebagai bentuk keseriusan, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor berencana merenovasi Stadion Gelanggang Olahraga (GOR) Pajajaran demi memenuhi standar penyelenggaraan ajang olahraga bergengsi tersebut.
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, bersama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Bogor, Taufik, belum lama ini melakukan kunjungan kerja ke sejumlah stadion di Jawa Tengah. Di antaranya, Stadion Joyokusumo di Kabupaten Pati serta Stadion Wergu Wetan dan Supersoccer Arena di Kabupaten Kudus. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempelajari pengelolaan stadion sejenis yang memiliki kapasitas serupa dengan GOR Pajajaran.
“Kami ingin melihat langsung stadion-stadion dengan kapasitas sekitar 5.000 penonton, agar bisa menjadi acuan dalam merancang renovasi Stadion Pajajaran, baik dari sisi jenis rumput, fasilitas penunjang, hingga infrastruktur pendukung lainnya,” ujar Dedie, Rabu (23/4/2025).
Dedie menegaskan, stadion tidak hanya berfungsi sebagai tempat pertandingan, tetapi juga sebagai pusat pembinaan atlet dan ruang publik yang representatif bagi masyarakat. Oleh karena itu, renovasi GOR Pajajaran akan dirancang untuk mendukung peran ganda tersebut.
Menurutnya, Porprov 2026 merupakan momentum penting bagi Kota Bogor untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana olahraga sekaligus mempelajari standar ideal fasilitas olahraga dari daerah lain yang lebih dahulu menerapkannya.
“Pengalaman yang kami dapatkan dari kunjungan ini sangat berharga. Kami mendapatkan banyak informasi terkait pengelolaan stadion, mulai dari sistem drainase, aspek keselamatan, hingga fasilitas untuk penyandang disabilitas,” ungkap Dedie.
Ia juga mengapresiasi sambutan hangat dan penjelasan lengkap yang diberikan oleh jajaran Pemkab Pati dan Kudus. Dedie berharap semua pengalaman tersebut dapat segera diimplementasikan dalam upaya mempersiapkan Bogor menjadi tuan rumah Porprov yang sukses.
“Kami ingin stadion di Kota Bogor bisa digunakan tidak hanya untuk keperluan Porprov, tetapi juga kegiatan olahraga lainnya termasuk kompetisi liga, serta menjadi fasilitas yang membanggakan bagi warga,” pungkasnya.
Editor: IJS