Pimpinan Majelis Zikir Humaira Sholihah Umi Yuni Al Waly Ajak Kaum Muslimin untuk Dzikir dan Muhasabah Jelang Tahun Baru Islam

Bogor, Harnas.id – Pimpinan Majelis Zikir Humaira Sholihah, Umi Yuni Djamaluddin Al Waly, atau yang lebih dikenal dengan nama Umi Yuni Al Waly, mengundang seluruh jamaah kaum muslimin untuk menghadiri acara Dzikir dan Muhasabah dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam.

Acara ini akan dilaksanakan pada hari Jum’at, 5 Juli 2024 atau bertepatan dengan 27 Dzulhijjah 1445 H, di kediaman Umi Yuni Al Waly yang terletak di samping Masjid Az Zikr, Sentul.

Umi Yuni Al Waly menyampaikan ajakannya dengan penuh harap agar umat muslim dapat memanfaatkan momen penting ini untuk merenungkan diri dan memperkuat keimanan.

“Dzikir dan Muhasabah adalah waktu yang sangat berharga untuk kita semua. Saya mengajak seluruh jamaah kaum muslimin untuk hadir dan bersama-sama kita berzikir serta bermuhasabah, memohon ridha dan keberkahan dari Allah SWT menyambut Tahun Baru Islam,” ujar Umi Yuni Al Waly pada Sabtu (22/6/24).

Acara ini akan diisi dengan berbagai kegiatan spiritual yang meliputi pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an, zikir berjamaah, tausiyah dari Habib Isa Al- Kaff serta doa bersama.

Umi Yuni Al Waly berharap melalui kegiatan ini, jamaah dapat mengambil banyak hikmah dan memperkuat tekad untuk menjalani tahun baru dengan lebih baik dan lebih taat kepada Allah SWT.

Majelis Zikir Humaira Sholihah, yang dipimpin oleh Umi Yuni Al Waly, selama ini dikenal aktif dalam menyelenggarakan kegiatan keagamaan yang bermanfaat untuk meningkatkan kualitas spiritual dan kebersamaan di kalangan umat muslim.

Umi Yuni Al Waly selalu memberikan bimbingan dan motivasi kepada jamaahnya agar tetap istiqamah dalam beribadah dan senantiasa berbuat kebaikan.

Acara Dzikir dan Muhasabah ini terbuka untuk umum dan diharapkan dapat dihadiri oleh jamaah dari berbagai kalangan. Bagi yang ingin berpartisipasi, diharapkan datang lebih awal untuk mendapatkan tempat dan mengikuti seluruh rangkaian acara dengan khusyuk.

“Marilah kita bersama-sama merajut kebersamaan dan memperkuat iman di malam yang penuh berkah ini. Semoga Allah SWT meridhai dan memberikan kita kemudahan serta keberkahan dalam setiap langkah di tahun yang baru ini,” tutup Umi Yuni Al Waly.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara ini, jamaah dapat menghubungi panitia Majelis Zikir Humaira Sholihah di nomor Hp 0811 9690 3210.

Sekelumit Tentang Sosok Umi Yuni Al Waly

Umi Yuni Al Waly ternyata keturunan Abuya Syeikh Muda Waly, tokoh kharismatik dari Banda Aceh yang memiliki pesantren Darussalam dengan ribuan santriawan dan santriawatinya.

Selain itu, menurut sejarah tatkala Presiden pertama Ir Soekarno saat akan melenggang menjadi orang nomer satu dan pertama di Indonesia, beliaulah yang merestui dan mengangkatnya menjadi Presiden untuk memimpin di negeri Jamrud khatulistiwa ini pasca agresi militer kedua dari penjajahan Belanda pada tahun 1949.

Laporan : Genta