
Harnas.id, BOGOR – Seorang mahasiswi berinisial AFS (19) meninggal dunia usai tertimpa longsoran batu saat melakukan aktivitas panjat tebing di Gunung Putri, Desa Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (20/4/2025).
Korban yang merupakan mahasiswi Program Studi D3 Kebidanan Universitas IPWIJA asal Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, dilaporkan tewas di lokasi kejadian.
Kapolsek Gunung Putri, AKP Aulia Robby Kartika Putra, menjelaskan bahwa kejadian bermula saat lima mahasiswa pecinta alam berkumpul di SPBU Gunung Putri pada pukul 08.15 WIB untuk memulai aktivitas panjat tebing. Mereka kemudian menuju lokasi tebing dan melakukan persiapan.
“Salah satu peserta bernama Ajis naik ke atas tebing untuk memasang tali runner. Setelah pemasangan selesai, seluruh tim melakukan peregangan,” kata Aulia.
Namun, tiba-tiba terdengar suara gemuruh dari atas tebing, disusul teriakan Ajis yang memperingatkan rekan-rekannya.
“Ajis sempat berteriak ‘Awas ada batu!’ sebelum batu-batu jatuh ke area tempat mereka berdiri,” ujar Aulia.
Kelima peserta panik dan berlarian menyelamatkan diri. Setelah berkumpul kembali, mereka menyadari AFS tidak berada di antara mereka. Pencarian dilakukan, dan korban ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di genangan air dekat tebing.
“Korban segera dibawa ke RS Paragon Citeureup untuk memastikan kondisinya, dan setelah diperiksa tim medis, korban dinyatakan meninggal dunia,” jelas Aulia.
Selain korban meninggal, dua peserta lain mengalami luka-luka. Ajis mengalami luka sobek di ibu jari kaki kanan, sementara Suci mengalami lecet di bagian kepala sebelah kanan.
Pihak keluarga korban menolak dilakukan autopsi dan telah membuat surat pernyataan resmi. Jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka di Jonggol untuk dimakamkan.
“Jenazah langsung dibawa ke rumah duka di wilayah Jonggol untuk segera dimakamkan,” tutup Aulia.
Laporan: Bastian
Editor: IJS