Kota Bogor, Harnas.id – Asisten Pemerintahan Kota Bogor, Eko Prabowo sambut baik kehadiran Mahasiswa Pancasila (Mapancas) guna menjadi bagian dari pembangunan Kota Bogor, kegiatan pertemuan ini berlangsung pada hari Rabu, 3 Juli 2024.
Pertemuan ini difokuskan pada gagasan prinsip komunikatif sebagai landasan untuk membangun Kota Bogor ke depan.
Dalam diskusi yang berlangsung di Kantor Pemerintahan Kota Bogor, Eko Prabowo menyampaikan pentingnya melibatkan seluruh elemen masyarakat, termasuk mahasiswa, dalam merumuskan kebijakan dan program pembangunan kota.
“Kami percaya bahwa komunikasi yang baik antara pemerintah dan masyarakat adalah kunci keberhasilan dalam menjalankan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif,” ujar Eko Prabowo pada Rabu (3/7).
Senada juga dikatakan Verga Aziz sebagai Ketua Mapancas Kota Bogor, ia menyebut pimpinan asisten pemerintahan Kota Bogor sebagai figur yang komunikatif dalam membangun sinergitas kritis di berbagai aspek.
” Dalam pandangan milenial dan pemuda Mapancas, pimpinan pemerintahan di Kota Bogor sangat membutuhkan pemimpin yang komunikatif dalam menyikapi berbagai persoalan yang terjadi. Jika bisa sama-sama duduk, untuk apa berdiri,” ungkap Verga pada Rabu (3/7).
Ia berharap prinsip komunikatif yang digagas kepala asisten pemerintahan Kota Bogor bisa menjadi percontohan bagi semua pihak dalam menyikapi persoalan-persoalan kompleks.
” Sebagai agen kontrol dan sosial, Mapancas menegaskan bahwa prinsip yang digagas asisten pemerintahan Kota Bogor sejalan dengan tema pelantikan Mapancas, yaitu sinergitas kritis demi Indonesia maju,” tegasnya.
Mapancas berharap organisasi kepemudaan saat ini tidak hanya menjadi momok bagi pemerintah, tetapi juga bisa menjadi mitra strategis dalam pembangunan Kota Bogor ke depan.
“Jika prinsip komunikatif dijunjung tinggi oleh pemerintahan daerah Kota Bogor, tentunya Indonesia emas bisa diawali dari Kota Bogor, dengan keterlibatan pemuda dan milenial Bogor bahu-membahu untuk membangun Kota Bogor lebih maju,” tutup Verga Aziz.