Harnas.id, JAKARTA – PSSI mengumumkan Dean Ruben James, pemain sepak bola keturunan Belanda yang memiliki garis keturunan dari Surabaya, Jawa Timur, akan menjadi bagian dari Timnas Indonesia setelah melalui proses naturalisasi.
James, yang saat ini bermain di klub Eredivisie Belanda, Go Ahead Eagles, telah mengikuti upacara pengambilan sumpah WNI, Senin (10/3/2025) di Roma, Italia.
Dean James lahir di Leiden, Belanda pada 30 April 2000, dan bermain sebagai bek kiri atau wing-back. Ia juga dapat berperan sebagai winger di posisi gelandang maupun penyerang.
Saat ini, James telah mencatatkan 19 penampilan di Eredivisie musim 2024/2025 bersama Go Ahead Eagles, yang kini menduduki peringkat 7 klasemen dengan 38 poin.
James memulai karier sepak bolanya di akademi Ajax Amsterdam pada 2008 hingga 2014, lalu melanjutkan ke akademi FC Volendam. Pada musim 2020/2021, ia naik ke tim utama FC Volendam, mencatatkan 19 penampilan dan menyumbangkan 2 gol serta 1 assist. Ia turut membantu timnya promosi ke Eredivisie pada 2021/2022.
Pada musim 2023/2024, James pindah ke Go Ahead Eagles dan berhasil menembus skuad utama, dengan 19 penampilan dan kontribusi 1 gol serta 2 assist. Kehadirannya di Timnas Indonesia diharapkan dapat memperkuat sektor kiri pertahanan serta memberikan opsi tambahan di lini serang.
James, bersama Emil Audero dan Joey Mathijs Pelupessy, akan menjalani proses pengambilan sumpah sebagai WNI pada 10 Maret 2025, dan diharapkan dapat menjadi pemain kunci bagi Timnas Indonesia di masa depan.
Penulis : Bastian
Editor : IJS