BKRTI Asal Kota Depok Berjaya di Event Scooter Prix 2024 di Sirkuit Sentul

Harnas.id, Bogor – Tim BK Racing Team Indonesia (BKRTI) asal Kota Depok berhasil menunjukkan performa gemilang pada event Scooter Prix 2024 yang digelar di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, pada tanggal 29-30 Juni.

Dalam ajang bergengsi ini, BKRTI menerjunkan dua pembalap andalannya untuk berlaga di dua kelas yang berbeda.

Hendra Acil, salah satu pembalap unggulan yang mulai bergabung dengan tim BKRTI, turun di kelas 160 cc Open. Dengan semangat juang yang tinggi dan strategi balap yang matang, Hendra berhasil meraih podium kedua, sementara rekan setimnya, Iman Sule, yang turun di kelas utama Scooter Prix Round 1, 220 cc Open, juga menunjukkan performa yang solid dengan berhasil finish dan meraih poin penting untuk klasemen.

Di kelas 160 cc Open, BKRTI berhasil meraih podium kedua dan keempat, menunjukkan dominasi mereka di kelas tersebut. Hendra Acil yang finis di posisi kedua, memberikan kebanggaan tersendiri bagi tim dan para pendukungnya.

Sementara itu, Iman Sule di kelas 220 cc Open, meskipun tidak meraih podium, tetap memberikan kontribusi penting dengan finis dan mengumpulkan poin yang berharga.

Manajer BKRTI, Heru mengucapkan syukur atas hasil yang telah dicapai oleh timnya.

“Kami sangat bersyukur atas hasil yang telah dicapai oleh para pembalap kami. Ini adalah buah dari kerja keras dan dedikasi seluruh tim. Kami berharap dapat tampil lebih baik lagi di seri-seri berikutnya,” ujarnya dengan penuh optimisme.

Dengan hasil yang memuaskan ini, BKRTI semakin termotivasi untuk terus meningkatkan performa dan strategi balap mereka.

Para penggemar dan pendukung BKRTI pun berharap tim kesayangan mereka dapat terus meraih prestasi gemilang di ajang-ajang balap berikutnya.

 

Editor : Ifan JS