Lapas Cibinong Perketat Keamanan, Cegah Narkoba Dan Halinar

Rajia Rutin Lapas Cibinong.

Harnas.id, Bogor – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cibinong terus meningkatkan kewaspadaan dengan menggelar penggeledahan rutin sebagai langkah deteksi dini dalam mencegah peredaran narkoba, HP ilegal, dan barang terlarang di dalam lapas. Upaya ini dilakukan secara berkala di kamar narapidana, ruang umum, hingga barang yang masuk ke dalam lingkungan lapas.

Penggeledahan yang dilakukan dengan metode “one day one cell” ini bertujuan untuk memberantas Halinar (HP, pungli, dan narkoba), yang berpotensi mengganggu keamanan serta proses pembinaan warga binaan. Dalam pelaksanaannya, petugas bekerja sama dengan kepolisian dan Badan Narkotika Nasional (BNN) guna memastikan tidak ada penyelundupan barang terlarang.

Kepala Lapas Cibinong, Wisnu Hani Putranto, menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lapas.

“Kami berkomitmen memberantas peredaran HP, narkoba, dan pungli (Halinar). Ini juga bagian dari implementasi 13 Program Akselerasi Menteri Hukum dan HAM dalam pemberantasan narkoba,” ungkap Wisnu Hani.

“Siapapun yang terbukti terlibat, baik warga binaan maupun petugas, akan dikenakan sanksi tegas sesuai peraturan yang berlaku,” sambungnya.

Tidak hanya itu, Wisnu juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang ikut berperan dalam mendukung keamanan lapas. Ia berharap masyarakat terus memberikan informasi dan evaluasi demi mewujudkan Lapas Cibinong yang lebih baik dan BERSINAR (Bersih dari Narkoba).

Pihak lapas memastikan bahwa penggeledahan dilakukan sesuai prosedur dan menjunjung hak asasi manusia, sehingga warga binaan tetap mendapatkan pembinaan dalam lingkungan yang aman dan kondusif.

Program one day one cell ini menjadi wujud nyata komitmen Lapas Cibinong dalam mencegah peredaran Halinar serta mendukung pembinaan warga binaan agar berjalan optimal.

Dengan langkah ini, diharapkan Lapas Cibinong dapat menjadi lembaga pemasyarakatan yang bersih, aman, dan bebas dari narkoba.

Chaerudin/ibenk