HARNAS.ID – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI meluncurkan prangko khusus seri ASEAN Para Games (APG) 2022 untuk menyemarakkan penyelenggaraan multi-event olahraga internasional tersebut.
Pelaksana Tugas Direktur Pos Ditjen Penyelenggara Pos dan Informatika Kemenkominfo RI Gunawan Hutagalung mengatakan, untuk seri ASEAN Para Games, jumlah prangko yang sudah dicetak saat ini sebanyak 30 ribu keping.
Pada peluncuran resmi, besok, Jumat (5/8/2022), dilakukan penandatanganan sampul oleh Wali Kota Surakarta untuk selanjutnya bisa digunakan berkirim surat.
Selain seri APG, Kominfo, ujar Gunawan, Kamis (4/8/2022), juga mengeluarkan seri Prajurit Keraton Surakarta. Upaya tersebut dilakukan untuk mengapresiasi budaya lokal Kota Solo. Untuk seri Prajurit Keraton Surakarta, prangko yang dijual melalui PT Pos Indonesia sudah dicetak oleh Peruri sebanyak 450 ribu keping.
Jumlah prangko dengan harga Rp 5.000/keping tersebut ada kemungkinan bertambah menyesuaikan permintaan dari masyarakat. Selain untuk koleksi, ini juga wujud untuk mengapresiasi budaya.
“Kota Surakarta jadi tuan rumah APG jadi kami buat prangko seri APG. Ini juga kesempatan kami untuk mempromosikan Keraton Surakarta,” katanya.
Pada peluncuran prangko seri APG dan seri Prajurit Keraton Surakarta besok, rencananya akan dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika RI Jhony G Plate serta Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
“Besok juga akan ada atraksi budaya yang melibatkan keraton serta tim dari APG. Pada prinsipnya (melalui peluncuran prangko tersebut), Kominfo mendukung terus pengembangan pariwisata, budaya, dan pelaksanaan APG,” katanya.
Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta Rini Kusumandari mengatakan, urutan pada kirab yang dimulai pukul 15.00 WIB, dimulai dari korps musik Keraton Solo. Kemudian perangko Prajurit Keraton Solo dalam ukuran raksasa, pasukan Prajurit Keraton Surakarta, perangko APG, pasukan pembawa bendera negara, pasukan pembawa bendera logo APG, kereta kencana, dan kesenian.
Editor: Firli Yasya