Kapalang Misteri Kembali Awali Tahun 2024 dengan Tebar Kebaikan Penuh Inspiratif

Penuh keberkahan bagi masyarakat, inilah kegiatan Kapalang Misteri di awal tahun 2024

Bogor, Harnas.id – Mengawali dengan tebar kebaikan dan kemaslahatan untuk masyarakat di tahun 2024, Kapalang Misteri kembali dengan kegiatan istimewa dan mulia dalam acara yang penuh kekhusuan dan khidmat bersama ratusan masyarakat berkumpul untuk melaksanakan rukyah massal, doa bersama, dan memberikan santunan kepada 500 anak yatim.

Kegiatan ini berlangsung di Homebase/Saung Kapalang Misteri di Perumahan Alam Tirta, Kelurahan Pagelaran, Kecamatan Ciomas, kabupaten Bogor pada Minggu, 28 Januari 2024.

Gus Aang sebagai CEO/Pendiri dari Kapalang Misteri yang merupakan influencer atau content creator ini mengatakan, bahwa rukyah masal adalah sebuah ritual spiritual yang dilaksanakan secara bersama-sama, dipandu oleh para pemuka agama setempat.

” Momen ini menjadi ajang bagi kita semuanya untuk memohon keberkahan dan perlindungan untuk seluruh masyarakat. Suasana lapangan dipenuhi dengan doa-doa dan harapan positif untuk mengarungi awal tahun 2024 dengan penuh kebaikan,” papar Gus Aang, Minggu (28/1).

Selain aspek spiritual menurut Gus Aang, ini juga menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyelenggarakan kegiatan doa bersama dan santunan untuk 500 anak yatim. Langkah ini mencerminkan komitmen Kapalang Misteri untuk berbagi kebahagiaan dan memberikan dukungan kepada yang membutuhkan.

“Acara ini tidak hanya memberikan manfaat material, tetapi juga menciptakan momen kebersamaan yang berharga di antara masyarakat. Kehadiran kami dari Kapalang Misteri dan warga setempat bersatu untuk merayakan kehidupan, berbagi kasih sayang, dan memberikan harapan baru kepada anak-anak yatim,” tutur Angga Juangga, S.E nama asli dari Gus Aang.

Dengan rukyah massal dan santunan untuk anak yatim, Kapalang Misteri menggambarkan semangat kepedulian dan solidaritas, memberikan sentuhan positif yang memancar ke sepanjang tahun 2024.

” Saya berharap melalui pelaksanaan rukyah massal, doa bersama, dan santunan untuk 500 anak yatim pada awal tahun 2024 ini, tidak hanya menjadi bentuk ibadah dan kepedulian sosial, tetapi juga menjadi pendorong bagi masyarakat untuk bersatu dalam kebaikan,” katanya.

Gus Aang menginginkan, bahwa melalui doa bersama, masyarakat dapat meraih keberkahan dan keselamatan dalam perjalanan tahun ini. Selain itu, pelaksanaan santunan untuk anak yatim diharapkan dapat memberikan mereka kebahagiaan, dukungan, dan semangat untuk menghadapi masa depan.

” Dengan kehadiran dari Kapalang Misteri dalam kegiatan positif ini, ingin menginspirasi pengusaha dan masyarakat sekitar untuk terus berkontribusi dalam membangun kehidupan yang lebih baik dan berdaya. Keberlanjutan kegiatan amal ini diharapkan dapat menjadi tradisi yang membawa manfaat jangka panjang bagi masyarakat yang membutuhkan,” harapnya.

Dalam acara ini, Gus Aang berpesan , dalam mencerminkan nilai-nilai kebersamaan, spiritualitas, dan kepedulian sosial. Ia ingin menyampaikan bahwa kebersamaan dan solidaritas ini, ia mengajak masyarakat untuk bersatu, merayakan kehidupan bersama, dan menemukan kekuatan dalam kebersamaan.

” Dengan memberikan santunan kepada 500 anak yatim, saya menegaskan pentingnya kepedulian sosial. Dengan tradisi kebaikan, saya ingin menjadi inspirasi bagi orang lain untuk berkontribusi dalam menciptakan perubahan positif,” bebernya.

Ibu Isma salah seorang orang tua dari anak yatim penerima santunan dari Kapalang Misteri mengatakan, rasa terima kasih yang mendalam. Ia merasakan kehangatan dan kebaikan hati yang disertai dengan santunan tersebut. Dengan bantuan ini bukan hanya memberikan kebutuhan materi, tetapi juga membawa sinar harapan dan kebahagiaan kepada anak-anak yatim.

” Bahwa kepedulian Kapalang Misteri bukan hanya sekadar aksi amal, tetapi merupakan sentuhan kasih sayang yang mengubah kehidupan. Saya merasa didukung oleh komunitas yang peduli dan berharap bahwa kebaikan ini akan terus berlanjut, membentuk ikatan kebersamaan yang kuat di antara mereka,” tutupnya.

Laporan : Genta

Editor : Genta