Harnas.id, Lampung — Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengumumkan penghapusan terminal eksekutif di Pelabuhan Bakauheni dan Merak selama masa angkutan Lebaran 1446 H/2025 M. Keputusan ini diambil usai rapat persiapan mudik di Kantor Gubernur Lampung, Kamis (13/3/2025).
“Semua layanan penyeberangan disamaratakan menggunakan dermaga reguler. Ini hasil evaluasi agar arus mudik lebih lancar,” kata Dudy.
Kemenhub menyiapkan 40 kapal ferry dan kapal cadangan, didukung Basarnas dan kapal patroli untuk menjamin keamanan pemudik.
Usai rapat, Menhub Dudy bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meninjau UPPKB Way Urang di Kalianda, Lampung Selatan, untuk mengecek kesiapan jalur darat.
Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal memastikan Lampung siap mendukung kelancaran mudik dengan fasilitas dan infrastruktur yang memadai.
Editor: IJS