Wali Kota Depok Turun Tangan Bersihkan Sampah di Kali Cabang Timur

Harnas.id, DEPOK – Wali Kota Depok, Supian Suri, bersama personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok, turun langsung membersihkan tumpukan sampah di Kali Cabang Timur yang berada di kawasan Balai Kota Depok, Rabu (12/03/2025).

Dengan penuh semangat, Supian Suri memunguti sampah yang menyumbat aliran kali tersebut. Aksi ini merupakan bentuk komitmennya terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan kota.

“Saya sangat mengapresiasi bantuan dari Satpol PP yang turut membersihkan sampah di sekitar Balai Kota. Kegiatan ini kami lakukan sebagai tindak lanjut dari kunjungan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang sebelumnya menyoroti beberapa hal di Kota Depok yang perlu segera dibenahi. Saya merasa perlu turun langsung untuk menanganinya,” ujar Supian Suri usai kegiatan bersih-bersih.

Ia juga menegaskan bahwa pemantauan terhadap kebersihan akan terus dilakukan, terutama di wilayah-wilayah yang membutuhkan perhatian khusus.

“Dalam pertemuan dengan Gubernur, kami juga membahas sejumlah isu penting yang menjadi tanggung jawab bersama, khususnya soal kebersihan lingkungan dan upaya pencegahan banjir,” jelasnya.

Supian Suri menyatakan dirinya tidak segan turun tangan langsung apabila menemukan kondisi lingkungan yang mendesak untuk ditangani.

“Bagi saya, kalau ada yang perlu dibenahi dan saya bisa turun langsung, maka akan saya lakukan. Namun jika sudah tertata rapi, kita tetap harus mencari hal lain yang bisa ditingkatkan. Yang terpenting adalah menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan bersama,” tegasnya.

Laporan: Agung

Editor: IJS