BOGOR, Harnas.id — Tim gabungan Puslabfor Mabes Polri, Denpom, dan Inafis Polresta Bogor Kota, saat ini tengah menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran Rumah Sakit (RS) Salak Bogor.
Tim gabungan tersebut menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP), Sabtu (8/4/23).
Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menjelaskan, pemeriksaan oleh Tim Puslabfor bertujuan untuk mengetahui penyebab kebakaran yang terjadi di Rumah Sakit Salak pada Jumat (7/4/2023) siang kemarin.
“Tim sudah meminta keterangan 3 orang saksi yang melihat kebakaran dan berada di sekitar lokasi saat kejadian,” ujarnya kepada wartawan.
Namun, hingga saat ini Bismo belum dapat memastikan penyebab kebakaran karena masih menunggu hasil oleh Tim Puslabfor, dan hasil dari temuan tersebut nantinya akan didalami lebih lanjut.
“Kami masih memeriksa TKP, asal api, dan kabel-kabel listriknya. Belum ada indikasi penyebabnya,” ucap dia.
Bismo mengungkapkan, kebakaran menghanguskan 3 ruangan yang ada di kawasan Rumah Sakit Salak.
Yaitu, ruang Markas Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah), ruang Instalasi farmasi, dan ruang medical check up.
Sementara itu, Komandan Resor Militer (Danrem) 061/SK Brigjen TNI Rudy Saladin mengatakan, hasil dari investigasi ini nantinya akan disampaikann terlebih dahulu kepada pimpinan TNI.
“Hasilnya seperti apa, nanti kita percayakan sama tim investigasi dan akan kami laporkan secara prosedural ke pimpinan terlebih dahulu. Untuk eksposenya (hasilnya), mungkin nanti secara resmi dari Kodam, Kesdam, atau dari Kapendam,” ungkapnya.
(Dimas)