Harnas.id, BOGOR – Seorang balita berusia 3,5 tahun berinisial A dilaporkan hanyut di Sungai Cibuluh, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/3/2025) sekitar pukul 16.30 WIB.
Menurut Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdani, insiden terjadi ketika anak tersebut hendak mencuci tangan usai bermain bersama kakaknya.
“Dari keterangan keluarga, keduanya sedang bermain pasir di halaman belakang rumah,” kata Adam, Senin (10/3/2025).
Saat ingin membersihkan tangannya di aliran sungai, A terpeleset dan terseret arus.
“Korban terjatuh saat mencoba mencuci tangan di sungai, lalu hanyut terbawa arus,” jelasnya.
Tim BPBD yang diterjunkan ke lokasi berhasil menemukan korban dalam kondisi selamat sekitar 30 menit kemudian, sejauh dua kilometer dari titik awal kejadian.
“Anak tersebut ditemukan pukul 17.00 WIB sekitar dua kilometer dari lokasi awal,” ujar Adam.
Korban kemudian segera dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis.
Laporan : Bastian
Editor: IJS