Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo | ANTARA FILES

HARNAS.ID – Komisi III DPR RI menjadwalkan uji kelayakan dan kepatutan terhadap Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri, Selasa (19/1/2021), pekan depan. Menurut Ketua Komisi III DPR RI Herman Hery, fit and proper test itu diawali pembuatan makalah, Senin (18/1/2021).

“Calon kapolri, Senin akan diundang ke Komisi III DPR untuk membuat makalah selama 1-2 jam, Selasa dilakukan uji kelayakan dan kepatutan,” katanya di Jakarta, Rabu (13/1/2021).

Komisi III DPR akan gelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan mengundang pihak Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) pada Kamis (14/1/2021). RDPU itu bertujuan meminta masukan dari kedua lembaga tersebut terkait calon kapolri yang diajukan Presiden Jokowi kepada DPR.

“Uji kelayakan dimulai pukul 10.00 WIB dengan pola 2×2,5 jam. Kemudian dilanjutkan istirahat dan pukul 14.00 WIB dimulai kembali hingga 16.30 WIB,” ujarnya.

Politikus PDI-Perjuangan itu berharap, setelah uji kelayakan berakhir, Komisi III DPR dapat langsung mengambil keputusan apakah menerima atau menolak calon kapolri yang diajukan presiden itu. DPR RI sebelumnya menerima surat presiden tentang nama calon Kapolri yakni Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo. 

Editor: Ridwan Maulana

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini